Fakta Terkini Perkembangan Kasus Covid-19

Sejak awal tahun lalu hingga sekarang, perkembangan kasus Covid-19 di seluruh dunia masih tetap membludak dan masih belum ada tanda-tanda bahwa virus ini akan melambat dalam proses penyebarannya. Hal tersebut disebabkan karena aturan pemerintah di dunia yang mulai mengharapkan bahwa kegiatan masyarakat bisa berjalan dengan normal, namun hal tersebut pun juga menjadi tanda bahwa masyarakat pun semakin rawan terinfeksi. Lantas, bagaimanakah kondisi terkini virus tersebut?

 

Perkembangan Varian Covid-19

Beberapa waktu belakangan, tenaga medis dan seluruh masyarakat di dunia kembali direpotkan oleh munculnya beberapa varian Covid-19 yang semakin membuat gejala yang dirasakan oleh pasien menjadi ganas. Tingkat bahayanya pun menjadi semakin meningkat, sehingga membuat pasien positif harus senantiasa berdoa dan berusaha agar mereka bisa mengalahkan varian virus tersebut.

Berikut ini adalah beberapa varian Covid-19 yang harus diwaspadai:

  • Varian Beta

Varian yang pertama ini dijuluki varian Beta dan kabarnya varian yang satu ini pertama kali ditemukan di Afrika Selatan. Umumnya, gejala yang ditimbulkan oleh varian virus ini tidak jauh berbeda dengan varian corona awal, namun pola mutasi yang dimilikinya cenderung lebih berbeda dan lebih cepat.

  • Varian Delta

Varian Delta akhir-akhir ini semakin ramai diperbincangkan oleh berbagai khalayak sebab di Indonesia, semakin banyak pasien yang terpapar oleh varian ini. Berasal dari India, varian Delta akan menimbulkan gejala yang jauh lebih parah dibandingkan dengan varian corona awal dan mampu menyebabkan mutasi yang bisa membuat virus menjadi jauh lebih kuat.

  • Varian Alpha

Varian Alpha adalah jenis varian corona lainnya yang pertama kali ditemukan di Inggris. Sebelumnya, varian ini dikenal sebagai Varian Inggris dan hampir sama seperti varian lainnya, gejala yang ditimbulkan oleh varian ini pun juga cenderung cukup parah. Varian Alpha juga mampu menyebabkan mutasi pada spike protein di dalam tubuh manusia.

  • Varian Gamma

Berasal dari Brazil, varian Gamma diperkirakan termasuk ke dalam jenis varian corona yang mampu menyebabkan tingkat kematian pada pasien Covid-19 menjadi lebih tinggi lagi. Karena tingkat bahayanya yang tinggi itulah masyarakat pun diminta untuk selalu waspada agar tidak terjangkit varian ini.

 

Fakta Terkini Perkembangan Kasus Covid-19

 

Perkembangan Kasus Covid-19 di Indonesia

Pada akhir-akhir ini, kasus Covid-19 di Indonesia semakin membludak dan bahkan sempat mencapai angka kasus harian yang cukup tinggi yakni sekitar 50 ribu lebih kasus positif baru. Hal tersebut diperkirakan akan semakin meningkat terlebih karena jumlah tes yang diberlakukan pun semakin meningkat pada kalangan masyarakat.

Bahkan, jumlah kasus tersebut pun sempat melampaui kasus yang dialami oleh negara India, sebab negara tersebut pun sedang berjuang keras melawan gelombang kedua kasus corona yang semakin membludak. Tingkat kesembuhan yang tinggi tidak membuat negara Indonesia merasa rileks sebab tingkat kematian yang dialami oleh pasien positif terbilang masih cukup tinggi. Kurangnya perlengkapan medis dan kamar untuk merawat pasien diperkirakan ikut andil dalam memperburuk kondisi.

 

Bagaimana Dunia Menyikapi Varian Covid-19

Tidak hanya di Indonesia saja yang mulai kewalahan melawan Covid-19, seluruh dunia pun semakin berjuang dengan melakukan beberapa cara agar virus ini bisa kembali dikendalikan. Berikut ini adalah beberapa kebijakan yang diambil oleh beberapa negara untuk mencapai hal tersebut:

  • Perancis Menerapkan Karantina

Perancis kini sedang menghadapi lonjakan kasus positif corona yang semakin meningkat, dan karena itulah pemerintah Perancis pun tengah berusaha untuk menerapkan karantina selama 10 hari disertai peraturan yang ketat. Tidak hanya itu, Perancis pun memberi pengawasan secara penuh terhadap pendatang yang berasal dari Brazil, dan hal ini dilakukan sebagai upaya pencegahan sebab adanya varian baru yang ditemukan dari negara tersebut.

  • Australia Tidak Membuka Perbatasan Internasional

Sejak tahun lalu, Australia masih tetap menutup semua perbatasan internasional dan hanya mengizinkan kedatangan para penduduk yang berasal dari luar negeri selama terbatas. Pemerintah Australia pun dengan segera menerapkan lockdown dan contact tracking yang dilakukan dengan segera untuk mengatasi virus tersebut menyebar dengan terlalu cepat.

Tindakan tersebut pun membuat Australia menjadi cukup terkenal di kalangan internasional atas keberhasilannya dalam mengatasi pandemi Covid-19 bersamaan dengan negara lain yang terkenal akan hal serupa. Keputusan untuk menutup perbatasan internasional dinilai menjadi keputusan yang tepat untuk mengontrol proses penyebaran corona sehingga warga Australia pun tidak kedatangan varian baru yang muncul dari beberapa negara tertentu.

  • Israel Membatalkan Syarat Wajib Masker

Israel diperkirakan telah melakukan vaksinasi Covid-19 pada warganya dan kabarnya sebagian besar masyarakat Israel pun telah diberikan vaksinasi. Hal tersebut pun membuat pemerintah membatalkan syarat wajib memakai masker, dan masyarakat pun hanya diwajibkan untuk memakai masker ketika berada di dalam ruangan yang menjadi fasilitas umum.

 

 

Himbauan Pemerintah Indonesia Terhadap Rakyat

Penduduk Indonesia yang sangat banyak dipercaya menjadi salah satu hambatan yang menyebabkan proses penyebaran corona menjadi sulit untuk dikontrol. Masyarakat masih banyak yang melakukan kegiatan sehari-hari tanpa mematuhi kesehatan, terlebih ada banyak informasi buruk yang beredar di kalangan masyarakat yang membuat mereka tidak bisa mematuhi aturan yang berlaku.

Untuk itulah, pemerintah Indonesia pun dengan segera menerapkan beberapa tindakan seperti:

  • Mengawasi penerbangan internasional dengan ketat untuk mengantisipasi adanya penyebaran virus corona yang berasal dari luar negeri. Penumpang pesawat diharuskan untuk membawa dokumen perjalanan dan bukti pemeriksaan kesehatan yang menyatakan bahwa dirinya bebas dari c
  • Menyediakan hand sanitizer di fasilitas umum yang sering dikunjungi oleh masyarakat seperti stasiun kereta dan terminal.
  • Semua masyarakat yang ingin menggunakan mall atau alat transportasi publik akan dicek suhunya terlebih dahulu.
  • Meminta masyarakat untuk senantiasa bersikap tenang dan tidak terlalu panik akan lonjakan kasus positif yang semakin mengkhawatirkan, sebab sikap panik tidak akan menyelesaikan masalah dan justru malah membuat masyarakat memiliki sistem imun yang lemah sebab pikirannya dipenuhi oleh pikiran yang negatif.

 

Penerapan PPKM yang Diperpanjang

Sudah sejak awal bulan Juli lalu, pemerintah menerapkan PPKM atau Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat. Tindakan tersebut ditempuh dengan membatasi kegiatan masyarakat seperti restoran, mall, dan lain-lain sebab pasien positif corona kini masih belum terkendali. Sebelumnya, PPKM ini dikabarkan hanya akan berlaku sampai tanggal 20 Juli saja, namun ternyata pemerintah pun tetap melanjutkan tindakan ini hingga bulan Agustus hingga situasi bisa semakin terkontrol.

Kondisi corona di Indonesia memang bisa dibilang masih sangat jauh dari kata aman dan terkendali. Karena itulah, perlu tindakan dan kebijakan yang efektif sehingga penyebaran virus tersebut pun bisa segera dikendalikan dan masyarakat pun bisa beraktivitas dengan normal lagi seperti sebelumnya. Karena mata pencaharian mereka yang harus terkena dampaknya, maka mereka pun terpaksa harus mengikuti himbauan pemerintah dan menunggu selama beberapa saat hingga situasi bisa aman lagi.

Related Products